Jumat, 14 September 2012

SEJARAH BERDIRINYA KOTA YOGYAKARTA

SEJARAH BERDIRINYA KOTA YOGYAKARTAKeberadaan Kota Yogyakarta tidak bisa lepas dari keberadaan Kasultanan Yogyakarta. Pangeran Mangkubumi yang memperjuangkan kedaulatan Kerajaan Mataram dari pengaruh Belanda, merupakan adik dari Sunan Paku Buwana II. Setelah melalui perjuangan yang panjang, pada hari Kamis Kliwon tanggal 29 Rabiulakhir 1680 atau bertepatan dengan 13 Februari 1755, Pangeran Mangkubumi yang telah bergelar Susuhunan Kabanaran menandatangani Perjanjian Giyanti atau sering disebut dengan Palihan Nagari . Palihan Nagari inilah yang menjadi titik awal keberadaan Kasultanan Yogyakarta. Pada saat itulah Susuhunan Kabanaran kemudian bergelar Sri Sultan Hamengku Buwana Senopati Ing Ngalaga Abdurrahman Sayidin Panatagama Kalifatullah Ingkang Jumeneng Kaping I. Setelah Perjanjian Giyanti ini, Sri Sultan Hamengku Buwana mesanggrah di Ambarketawang sambil menunggui pembangunan fisik kraton.
Sebulan setelah ditandatanganinya Perjanjian Giyanti tepatnya hari Kamis Pon tanggal 29 Jumadilawal 1680 atau 13 Maret 1755, Sultan Hamengku Buwana I memproklamirkan berdirinya Kasultanan Ngayogyakarta Hadiningrat dengan ibukota Ngayogyakarta dan memiliki separuh dari wilayah Kerajaan Mataram. Proklamasi ini terjadi di Pesanggrahan Ambarketawang dan dikenal dengan peristiwa Hadeging Nagari Dalem Kasultanan Mataram – Ngayogyakarta. Pada hari Kamis Pon tanggal 3 sura 1681 atau bertepatan dengan tanggal 9 Oktober 1755, Sri Sultan Hamengku Buwana I memerintahkan untuk membangun Kraton Ngayogyakarta di Desa Pacethokan dalam Hutan Beringan yang pada awalnya bernama Garjitawati.
Pembangunan ibu kota Kasultanan Yogyakarta ini membutuhkan waktu satu tahun. Pada hari Kamis pahing tanggal 13 Sura 1682 bertepatan dengan 7 Oktober 1756, Sri Sultan Hamengku Buwana I beserta keluarganya pindah atau boyongan dari Pesanggrahan Ambarketawan masuk ke dalam Kraton Ngayogyakarta. Peristiwa perpindahan ini ditandai dengan candra sengkala memet Dwi Naga Rasa Tunggal berupa dua ekor naga yang kedua ekornya saling melilit dan diukirkan di atas banon/renteng kelir baturana Kagungan Dalem Regol Kemagangan dan Regol Gadhung Mlathi. Momentum kepindahan inilah yang dipakai sebagai dasar penentuan Hari Jadi Kota Yogyakarta karena mulai saat itu berbagai macam sarana dan bangunan pendukung untuk mewadahi aktivitas pemerintahan baik kegiatan sosial, politik, ekonomi, budaya maupun tempat tinggal mulai dibangun secara bertahap. Berdasarkan itu semua maka Hari Jadi Kota Yogyakarta ditentukan pada tanggal 7 Oktober 2009 dan dikuatkan dengan Peraturan Daerah Kota Yogyakarta Nomor 6 Tahun 2004.
 
Sumber :
Risalah Peraturan Daerah Kota Yogyakarta No 6 Tahun 2004.

Selasa, 11 September 2012

Perbedaan Suka, Sayang, dan Cinta

Suka, Sayang, Cinta

Saat kau MENYUKAI seseorang, kau ingin memilikinya untuk keegoisanmu sendiri.
Saat kau MENYAYANGI seseorang, kau ingin sekali membuatnya bahagia dan bukan untuk dirimu sendiri.
Saat kau MENCINTAI seseorang, kau akan melakukan apapun untuk kebahagiaannya walaupun kau harus mengorbankan jiwamu.

Saat kau MENYUKAI seseorang dan berada di sisinya maka kau akan bertanya,"Bolehkah aku menciummu?"
Saat kau MENYAYANGI seseorang dan berada di sisinya maka kau akan bertanya,"Bolehkah aku memelukmu?"
Saat kau MENCINTAI seseorang dan berada di sisinya maka kau akan menggenggam erat tangannya...
 
SUKA adalah saat ia menangis, kau akan berkata "Sudahlah, jangan menangis."
SAYANG adalah saat ia menangis dan kau akan menangis bersamanya.
CINTA adalah saat ia menangis dan kau akan membiarkannya menangis di pundakmu sambil berkata, "Mari kita selesaikan masalah ini bersama - sama."
 
SUKA adalah saat kau melihatnya kau akan berkata, "Ia sangat cantik dan menawan."
SAYANG adalah saat kau melihatnya kau akan melihatnya dari hatimu dan bukan matamu.
CINTA adalah saat kau melihatnya kau akan berkata, "Buatku dia adalah anugerah terindah yang pernah Tuhan berikan padaku.."

Pada saat orang yang kau SUKAi menyakitimu, maka kau akan marah dan tak mau lagi bicara padanya.
Pada saat orang yang kau SAYANGi menyakitimu, engkau akan menangis untuknya.
Pada saat orang yang kau CINTAi menyakitimu, kau akan berkata, "Tak apa dia hanya tak tau apa yang dia lakukan."

Pada saat kau SUKA padanya, kau akan MEMAKSANYA untuk menyukaimu.
Pada saat kau SAYANG padanya, kau akan MEMBIARKANNYA MEMILIH.
Pada saat kau CINTA padanya, kau akan selalu MENANTINYA dengan setia dan tulus...
 
SUKA adalah kau akan menemaninya bila itu menguntungkan.
SAYANG adalah kau akan menemaninya di saat dia membutuhkan.
CINTA adalah kau akan menemaninya di saat bagaimana keadaanmu.
 
SUKA adalah hal yang menuntut.
SAYANG adalah hal memberi dan menerima.
CINTA adalah hal yang memberi dengan rela.

source : http://www.sungaibaru.com

Tips Membuat Nama Korea, China, dan Jepang

Mumpung baik, sekarang aku postingin cara buat nama Korea, China, dan juga Jepang.
Chek it out, chingu!!


- Korean name ::

Nama di urutin dari angka terkahir Tahun, Bulan, dan Tanggal kelahiran.

Jika tanggal lahir kamu misalnya 12 Februari 1993.

jadi, 12 – 2 – 1993.

Angka terakhir tahun kelahiran 3, bulan 2, dan tanggal 12.

Jadi nama Korea anda: “Choi Ji Kyo”
arraseo? (mengerti?)


- Chinesee name ::

Caranya masih mirip sama nyari nama Korea.

Jika anda lahir pada 17 Agustus 1945.

Maka, 17 – 8 – 1945.

Urutkan dengan ketentuan angka terakhir Tahun Kelahiran, kemudian bulan, dan diakhiri Tanggal Lahir.

Jadi 5 = Qie, 8 = Nan, dan 17 = Ping.

Nama China kamu: “Qie Nan Ping”


- Japan name::

nahhh, ini baru beda dengan cara sebelumnya.

Ketentuannya, Nama pertama di ambil dari angka terakhir tahun kelahiran.

Sedangkan nama Kedua merupakan gabungan dari Tanggal dan bulan kelahiran.

Pada bulan kelahiran terdapat tanda pemisah “~”.

Tanda ini buat misahin nama cewek dan cowok.

ini dia, NamaCewek~NamaCowok.soalnya dalam penamaan Jepang biasanya hanya menggunakan dua suku kata, dan boleh di bolak-balik.

Contohnya, 8 Oktober 1991 = 8 – 10 – 1991.

Jika di ikuti urutannya, 1 [angka terkahir dari 1991] – 8 [tanggal lahir] + 10 [bulan kelahiran].

Maka, nama untuk cewek menjadi: “Momo Kagesuki” atau “Kagesuki Momo” [boleh di bolak balik]

dan untuk nama cowok menjadi: “Momo Kageraku” atau “Kageraku Momo” [boleh di bolak balik]



::Daftar akhir angka tahun kelahiran

XXX0 – Park – Huang – Sakurai

XXX1 – Song – Choi – Momo

XXX2 – Kim – Lee – Ginichi

XXX3 – Choi – Wen – Kugou

XXX4 – Shin – Lim – Hideyashu

XXX5 – Kang – Qie – Zen

XXX6 – Han – Zhang – Koukei

XXX7 – Lee – Liu – Shikaku

XXX8 – Sung – Xian – Komozaku

XXX9 – Jung – Ma – Shinji



:: Bulan Kelahiran

01 – Yong – Zi – rinko~kun

02 – Ji – Kong – ki~tora

03 – Gyn – Gin – mira~ko

04 – Hye – Ma – ri~masa

05 – Dong – Chao – miki~rou

06 – Sang – Han – mi~tou

07 – Ha – Mei – ringo~koda

08 – Hyo – Nan – ka~yori

09 – Soo – Sun – mori~da

10 – Eun – You – suki~raku

11 – Hyu – Hou – mika~ka

12 – Rae – Rin – yuki~jin



:: Tanggal Kelahiran

01 – Hwa – Lian – Mitsu

02 – Woo – Xun – Kou

03 – Joon – Man – Mina

04 – Hee – Choi – Ikki

05 – Kyo – Ming – Sudo

06 – Kyung – Yao – Zen

07 – Wook – Quan – Shika

08 – Jin – Lian – Kage

09 – Jae – Yi – Kaze

10 – Hoon – Ge – Kimi

11 – Ra – Zhuo – Gaka

12 – Bin – Ren – Shu

13 – Sun – Lie – Hi

14 – Ri – Yu – Kumo

15 – Soo – Jian – Shimi

16 – Rim – Wei – Haru

17 – Ah – Ping – Koda

18 – Ae – Zhong – Shon

19 – Neul – Liang – Yama

20 – Mun – Bei – Bon

21 – In – Yuan – Uzu

22 – Mi – Dun – Shin

23 – Ki – Zhang – Yumi

24 – Koo – Kou – Gyn

25 – Byung – Mei – Shige

26 – Seok – Ran – Ran

27 – Gun – Chi – Shou

28 – Yoo – Dong – Geru

29 – Suk – Shin – Neko

30 – Won – Kwok – Janko

31 – Sub – Ren – To

source : pada Januari 23, 2012

baca selengkapnya di http://riieslyounges.wordpress.com

Senin, 10 September 2012

Mengganti Ban Mobil Bocor Dikala Berpergian

Cari tempat

Jika ban bocor anda sebenarnya masih bisa mengemudikan mobil, tidak harus langsung menepi. Jadi masih bisa guna mencari tempat yang aman guna mengganti ban. Yang pertama adalah pastikan tempatnya datar, bukan di tanjakan/turunan. Kedua ada ruang yang cukup guna kerja serta aman dari resiko tertabrak kendaraan lain.

Setelah menepi, pasang rem parkir. Jika menggunakan transmisi matik, posisikan tuas di P. Jika transmisi manual, posisikan di R. Jangan lupa pasang segitiga pengaman dalam jarak 10 – 15 meter dari mobil serta lampu hazard. Ini guna memberi peringatan bagi pengendara mobil lain. Jika perlu, ganjal roda-roda lain dengan batu, khususnya roda dengan posisi diagonal.

Siapkan alat-alat
Selain alat-alat serta dongkrak, juga ban casertagan. Pastikan semua alat yang dibutuhkan tersedia . Jika tidak lengkap akan sia-sia.

Longarkan baut
Sebelum pasang dongkrak, mulailah dengan melonggarkan baut-baut roda. Putar berlawanan arah jarum jam. Jika perlu gunakan kaki guna melonggarkan baut. Longgarkan tapi jangan sampai lepas.

Dongkrak mobil
Setelah baut-baut longgar, mulai mendongkrak mobil. Posisikan dongkrak di tempat yag telah ditentukan di buku manual. Jika tidak, bisa merusak mobil. Dongkrak mobil hingga ban menggantung.

Lepas ban
Lepas baut dengan tangan serta letakkan di tempat yang aman, kalau perlu dikantong. Lalu lepaskan roda.

Pasang ban casertagan
Pasang ban casertagan, lalu pasang baut-bautnya serta keraskan dengan tangan. Putar baut searah jarum jam. Urutan baut yang dikencangkan bersilangan. Jangan berurutan.

Lepas dongkrak
Setelah ban terpasang, turunkan dongkrak serta kencangkan lagi baut, jika perlu dengan kaki. Setelah mengemasi peralatan serta meyimpan ban yang bocor, anda bisa melanjutkan perjalanan. Segera ke bengkel langganan guna memeriksa ban serta menambal ban yang bocor.

source :  http://www.kiosban.com

Membuat Alarm Sepeda Motor

Alarm berguna untuk menghindari terjadinya pencurian sepeda motor. Berikut ini akan saya tuliskan bagaimana membuat alarm sendiri. Sirine dari alarm keamanan adalah menggunakan klakson yang sudah ada pada motor anda.
Cara kerja dari alarm yang saya buat ini adalah mematikan arus CDI sehingga mesin tidak dapat dihidupkan. Apabila kunci kontak dipaksa berada pada posisi ‘ON’ maka klakson akan berbunyi secara terus menerus walaupun kunci kontak dikembalikan pada posisi ‘OFF’ klakson akan tetap berbunyi. Hal ini pasti akan membuat sang pencuri menjadi panik dan memilih untuk kabur, hahaha...

Alat yang perlu disiapkan:
1. Solder dan timah
2. Gunting
3. Isolasi kabel

Bahan yang perlu disiapkan:
1. Saklar (switch) 3 kaki..........Rp 2.500
2. Relay 4 kaki......................Rp 15.000
3. Soket relay.......................Rp 5.000
4. Kabel 3 meter....................Rp 4.500

Diagram kelistrikan alarm:
[url] [/url]

Memasang saklar alarm:
Saklar alarm diletakkan pada daerah yang sulit dijangkau yaitu dibawah jok, seperti pada gambar dibawah. Potong kabel negatif CDI yang berwarna hitam bergaris putih, lalu sambungkan ke saklar alarm yang berkaki 3. Perhatikan posisinya!! Kabel dari cdi menuju ke saklar dipasang pada kaki nomer 1 (pinggir) sedangkan kabel dari potongan cdi menuju bodi itu dipasang pada kaki nomer 2 (tengah). Kemudian siapkan kabel panjang pada kaki nomer 3 (pinggir) menuju klakson, biarkan dahulu kita lanjut langkah memasang relay dulu yee..
[url] [/url]

Memasang relay:
Pasang relay pada soketnya, satukan kaki nomer 86 dengan kabel panjang dari saklar alarm yg tadi telah disiapkan, kemudian sambung ke negatif klakson (kabel klakson berwarna hijau). Sambung kaki nomer 30 dan 85 menjadi satu, lalu disambung ke positif klakson (kabel klakson berwarna oranye). Kaki nomer 87 dipasang ke aki, yaitu kabel merah pada soket berwarna hijau.
[url] [/url]

Pengetesan:
Selesai merakit rangkaian diatas, ada baiknya kita melakukan pengetesan sistem alarm yang kita buat itu.

Pertama, posisikan saklar alarm berada pada posisi OFF, kemudian nyalakan kunci kontak pada posisi ON (seharusnya tidak terjadi apa2). Kemudian hidupkan mesin (seharusnya mesin dapat hidup dengan sempurna), lakukan pengetesan pada klakson, teeet teeet teeet (seharusnya klakson dapat berfungsi normal). Jika semua terasa baik kemudian matikan kunci kontak pada posisi OFF.

Kedua, posisikan saklar alarm berada pada posisi ON, kemudian nyalakan kunci kontak pada posisi ON (seharusnya klakson akan berbunyi). Kemudian coba hidupkan mesin (seharusnya mesin tidak dapat dihidupkan). Langkah terakhir adalah mematikan kunci kontak ke posisi OFF (seharusnya klakson akan tetap berbunyi, berbunyi, dan teruuus berbunyi...)

Langkah terakhir adalah mematikan bunyi klakson alarm yang sanggup membuat telinga bergetar, bergetar dan bergetar... Cabut kunci kontak, buka jok, kemudian matikan alarm dengan memindahkan saklar alarm ke posisi OFF.

Demikian ulasan tentang uraian singkat sistem alarm pada sepeda motor. Semoga bermanfaat gan, Thanks...

Made in Indonesia...
I Love Indonesia 
 
source :  http://dytoshareforum.forumotion.net

Cara Membuat Email Gratis Melalui Yahoo!


cara membuat email yahoo

Di jaman teknologi informatika saat ini, email merupakan sebuah kebutuhan primer layaknya sebuah rumah (alamat rumah), sama halnya dengan nomor contact mobile (handphone) yang dulunya sebagai kebutuhan pelengkap, makin kesini nomor contact mobile sudah bisa dikatakan sebagai bagian dari identitas diri kita.
Begitu juga dengan alamat email, sejalan dengan semakin gemuruhnya perkembangan internet, email pun juga bergeser menjadi kebutuhan primer yang (harus) dimiliki setiap orang. Ada dua pilihan dalam membuat email, ada yang berbayar dan ada pula yang gratis, dan pada umumnya kebanyakan orang menggunakan yang gratis karena menghemat biaya, mudah digunakan, dan banyak fungsi-fungi (fitur) tambahan yang dimilki oleh email gratisan. Contoh penyedia layanan email yang gratis adalah yahoo mail, gmail, hot mail, ovi mail dll. Disini kita akan membahas cara membuat email pada yahoo mail.
Cara membuat email pada yahoo mail sungguh sangat mudah dan cepat, sekalipun kamu baru tahu apa itu email (karena saking mudahnya). Berikut langkah-langkah cara membuat email dengan benar, perhatikan dengan seksama.
1. Daftar
Pertama-tama kita menuju yahoo.com, setelah itu klik ‘Buat Account’ (perhatikan gambar di bawah).
cara membuat email
2. lengkapi Data Diri
Isi dan lengkapi data diri (nama, jenis kelamin, tanggal lahir dan negara asal), lalu buat password yang rumit (kombinasi huruf, angka dan simbol kalau bisa) dan mudah diingat. Setelah itu alternative email (garis kotak biru) itu boleh diisi boleh juga tidak.
Selanjutnya buatlah secret question (pertanyaan rahasia/kemanan) dan sekaligus juga jawabannya, hal ini berfungsi apabila kamu lupa password email kamu ini, maka pertanyaan ini akan membantu mengidentifikasikan bahwa kamu memang pemilik alamat email ini dan kamu pun tetap bisa masuk ke dalam akun alamat email yang kamu buat.
Kemudian tulis code sesuai gambar (lihat garis kotak hijau muda di bawah), jangan lupa perhatikan huruf besar dan huruf kecil.
cara membuat email
SARAN: Lebih baik catat password dan juga jawaban dari secret question ke dalam kertas lalu simpan baik-baik untuk jaga-jaga kalau kita lupa di kemudian hari (ingat! lupa itu sifat dasar dari manusia lho…)
Terakhir, cek sekali lagi data diri kita dan juga code pada gambar (garis kotak hijau muda). Apabila dirasa sudah lengkap dan benar klik ‘Create My Account’.
 cara membuat email
Menurut pengalaman kesalahan biasanya terjadi pada penulisan code, jika salah maka akan muncul peringatan seperti gambar di bawah. Dan kita akan diminta kembali menuliskan code dengan benar.
cara membuat email
Namun apabila semua sudah benar, maka kita akan diarahkan ke halaman seperti gambar di bawah ini. Halaman ini menunjukkan bahwa kita sudah berhasil membuat account email baru. Selanjutnya tinggal klik ‘Continue/lanjutkan’.
cara membuat email
3. Selamat! kamu sudah memiliki account email baru
cara membuat email
Sekian langkah-langkah cara membuat email baru di yahoo mail, semoga info ini berguna dan bermanfaat.

source :  http://teknologi.kompasiana.com

Tips Merawat Baterai Laptop Agar Tahan Lama


Tips Merawat Baterai LaptopBagi anda yang memiliki latop ataupun netbook mungkin bingung bagaimana cara merawat baterai laptop atau netbook anda agar tidak mudah rusak ataupun tahan lama. Banyak orang yang memiliki masalah pada baterai yang mungkin mudah habis ataupun sudah tidak bisa digunakan lagi. Banyak faktor yang menyebabkan keadaan seperti itu terjadi misalnya kurangnya perawatan dan juga mungkin termperatur terlalu panas sehingga menyebabkan baterai lapotp ataupun netbook jadi cepat habis bahkan rusak.

Sebelumnya saya akan mengupas sedikit tentang baterai yang sekarang ini banyak digunakan oleh lapotp ataupun netbook. Jenis baterai yang sering digunakan saat ini adalah lithium-ion yang mungkin sudah banyak kita temukan pula pada peralatan elektronik lainnya seperti baterai handphone. Berbeda dengan baterai jenis NiCd, baterai Lithium-ion ini lebih tahan lama dan ramah lingkungan jika dibandingkan dengan baterai jenis NiCd yang dikenal beracun.

Bagi anda yang mungkin memiliki beberapa masalah seperti di atas berikut ini beberapa tips atau cara yang dapat anda terapkan agar baterai laptop atau notebook anda menjadi awet dan tahan lama  :

1. Jika baterai masih baru ataupun penggunaan pertama kali usahakan isi/charge baterai secara normal dan penuh.

2. Hindari overcharging yang bisa membuat baterai tidak tahan lama saat digunakan.

3. Charge baterai secara rutin dan teratur tanpa harus menunggu baterai sampai habis

4. Selalu jaga suhu baterai agar tidak terlalu panas

5. Usahakan menggunakan coolpad agar sirkulasi udara tetap lancar

6. Hindari penggunaan lama dan jika memungkinkan lepas baterai bila penggunaan lebih dari 6 jam

7. Jika tidak digunakan simpanlah baterai di tempat yang sejuk

8. Gunakan software pembantu untuk kinerja baterai laptop atau notebook anda, seperti Battery Care, HP Battery Checker, Baterry Optimizer, dll.
source : http://www.ristizona.com

Fungsi Tombol CTRL pada Kmputer atau Hape anda

Berikut akan saya jelaskan Fungsi Tombol CTRL pada komputer atau hape anda :

  • CTRL + A  : [ALL] Fungsi mem-Blok keseluruhan teks
  • CTRL + B  : [BOLD] Fungsi Menebalkan teks
  • CTRL + C  : [COPY] Fungsi meng- Copy teks
  • CTRL + D  : Fungsi membuka menu/kotak dialog Font
  • CTRL + E  : [EQUATOR] Fungsi rata tengah teks
  • CTRL + F  : [FIND] Fungsi membuka menu/kotak dialog Find and Replace
  • CTRL + G  : [GO TO] Fungsi membuka menu/kotak dialog Find and Replace
  • CTRL + H  : Fungsi membuka menu/kotak dialog Find and Replace (tab Replace)
  • CTRL + I    : [ITALIC] Fungsi membuat teks menjadi miring
  • CTRL + J    : [JUSTIFY] Fungsi rata kanan & kiri pada teks
  • CTRL + K  : Fungsi membuka menu/kotak dialog Insert Hyperlink
  • CTRL + L   : [LEFT] Fungsi rata kiri pada teks
  • CTRL + M  : Fungsi menggeser First Line Indent dan Left Tab pada mistar
  • CTRL + N  : [NEW] Fungsi membuka dokumen baru
  • CTRL + O  : [OPEN] Fungsi membuka menu/kotak dialog Open
  • CTRL + P   : [PRINT] Fungsi membuka menu/kotak dialog Print
  • CTRL + Q  : Fungsi menghilangkan nomor urut
  • CTRL + R  : [RIGHT] Fungsi membuat teks menjadi rata kanan
  • CTRL + S   : [SAVE] Fungsi menyimpan dokumen
  • CTRL + T   : Fungsi menggeser Left Tab pada mistar dokumen
  • CTRL + U  : [UNDERLINE] Fungsi menggarisbawahi teks
  • CTRL + V  : [PASTE] Fungsi menampilkan hasil teks yang sudah di Copy
  • CTRL + W : Fungsi menyimpan dan langsung menutup program ms. Office
  • CTRL + X  : [CUT] Fungsi menghapus teks (Teks terlebih dahulu di-Blok)
  • CTRL + Y  : [REDO] Fungsi mengulang kembali aktivitas yang dibatalkan
  • CTRL + Z  : [UNDO] Fungsi membatalkan aktivitas terakhir

Mari Dukung Fatwa Muhammadiyah: Merokok itu Haram !!

Alhamdulillah masih ada lembaga Islam yang berani berfatwa bahwa merokok itu haram meski banyak pihak keberatan.
Bagaimana pun juga keputusan itu harus kita dukung.
Nabi Muhammad dan para sahabat tidak pernah merokok. Begitu pula dengan tabi’in serta para Imam Madzhab.
Kebiasaan merokok datang dari suku Indian yang kafir. Pada tahun 1600-an, rokok menyebar ke Eropa, kemudian baru ke dunia Islam.

Dulu para ulama berpendapat rokok itu makruh karena tidak ada label bahaya pada rokok.
Sekarang dengan adanya label bahaya, kenapa sebagian ulama masih ragu akan haramnya rokok? Bukankah berbuat sesuatu yang membahayakan diri sendiri dan orang lain dengan asap rokok itu haram? Penelitian terakhir membuktikan ada 4.000 jenis racun dalam rokok mulai dari Tar, Nikotin, Karbon Monoksida, DDT, dan sebagainya yang bisa menyebabkan penyakit jantung, stroke, dan kanker.
http://kesehatan.kompas.com/read/2010/01/21/10370494/Mengapa.Rokok.Bisa.Membunuh
Bukankah Allah menyatakan orang yang berbuat boros/mubazir adalah saudaranya setan? Diperkirakan Rp 200 trilyun dihabiskan untuk rokok dalam setahun. Coba seandainya uang itu dipakai untuk menesejahterakan fakir miskin.
Kalau ada yang berpendapat Fatwa Merokok itu Haram akan mengakibatkan ratusan ribu pelinting rokok yang gajinya paling di sekitar UMR akan menganggur, maka orang itu tidak percaya kalau Allah itu adalah Maha Pemberi Rezeki. Sebelum ada pabrik rokok di tahun 1600-an, ummat Islam sudah bisa hidup bahkan lebih makmur ketimbang para pelinting rokok yang melarat. Mereka makmur dan hidup berkah dari rezeki yang halal.

Ada pun para pekerja di pabrik rokok, sudah miskin, maka itu bisa tidak berkah bagi mereka karena sesuatu yang haram, maka upahnya jadi haram. Jika itu terjadi, sudah melarat di dunia, di akhirat pun cuma jadi bahan bakar api neraka seperti rokok yang mereka linting:
Tiap tubuh yang tumbuh dari (makanan) yang haram maka api neraka lebih utama membakarnya. (HR. Ath-Thabrani)

Dari Rp 200 trilyun/tahun uang rokok, paling yang masuk ke buruh itu kurang dari Rp 20 trilyun. Sebaliknya Rp 180 trilyun masuk ke Phillip Moris yang Yahudi serta pengusaha rokok lain yang umumnya non Muslim.
Tapi jika ummat Islam tidak merokok, Rp 200 trilyun itu bisa dibelikan daging sapi, susu, sekolah, dsb. Uang Rp 200 trilyun akan beralih ke industri lain yang halal dan berkah.

Sebagai contoh, dari 2,2 juta ton kebutuhan kedelai Indonesia (untuk tahu dan tempe), hanya 700 ribu yang diproduksi di dalam negeri. Sisanya 1,8 juta ton impor dari AS dengan nilai Rp 8,4 trilyun rupiah/tahun. Harusnya bisa dipenuhi dari dalam negeri. Begitu pula susu kita 80% masih impor. Dari sekitar 2 juta ton/tahun kebutuhan susu, baru 400 ribu ton yang bisa dipenuhi. Jika sebagian lahan tembakau dijadikan peternakan sapi perah, maka para petani bisa dapat Rp 7 trilyun/tahun dari penjualan susu segar. Belum lagi dari daging sapi yang mayoritas juga masih impor dari Belanda, Australia, dan Selandia Baru.

Diriwayatkan dari Ibnu Umar bahwa Nabi saw, bersabda: Allah melaknat khamar (minuman keras), peminumnya, penuangnya, penjualnya, pembelinya, pembuatnya, pemesan produknya, pembawanya, orang yang dibawakan khamar kepadanya dan pemakan keuntungannya. (HR. Abu Dawud dan Ibnu Majah, Lihat, al-Majd Ibnu Taimiyah dalam al-Muntaqa, II/321)

Semua penikmat uang haram seperti rokok dilaknat/dikutuk Allah dan dimasukkan ke neraka.
Mari kita bersama2 mendukung fatwa Muhammadiyah yang menyatakan Merokok itu Haram. Karena berdasarkan dalil Al Qur’an dan Hadits, memang begitu adanya.
http://media-islam.or.id/2008/08/20/mendukung-fatwa-haram-merokok-mui/
* Angka kematian akibat rokok di Indonesia mencapai 427.923 jiwa/tahun
* Berdasarkan hasil penelitian KPAI perokok aktif di Indonesia sekitar 141,4 juta orang
* Dari 70 juta anak di Indonesia, 37 persen atau 25,9 juta anak diantaranya merokok.
* Sekitar 43 juta anak usia hingga 18 tahun terancam penyakit mematikan
* Tahun 2006 konsumsi rokok di Indonesia 230 milyar batang atau sekitar Rp 184 trilyun/tahun
http://media-islam.or.id/2008/02/22/merokok-itu-haram/
Di bungkus rokok jelas disebut bahwa merokok dapat menyebabkan kanker, serangan jantung, gangguan kesehatan janin, dan impotensi..
Oleh karena itu rokok bisa dibilang haram karena merusak diri sendiri dan orang lain:
“Dan belanjakanlah (harta bendamu) di jalan Allah, dan janganlah kamu menjatuhkan dirimu sendiri ke dalam kebinasaan, dan berbuat baiklah, karena sesungguhnya Allah menyukai orang-orang yang berbuat baik.” [Al Baqarah:195]
Dan (Kami telah mengutus) kepada penduduk Mad-yan, saudara mereka Syu’aib, maka ia berkata: “Hai kaumku, sembahlah olehmu Allah, harapkanlah (pahala) hari akhir, dan jangan kamu berkeliaran di muka bumi berbuat kerusakan.” [Al ‘Ankabuut:36]
“Dan janganlah kamu membuat kerusakan di muka bumi, sesudah (Allah) memperbaikinya” [Al A’raaf:56]
“Dan janganlah kamu merugikan manusia pada hak-haknya dan janganlah kamu merajalela di muka bumi dengan membuat kerusakan” [Asy Syu’araa:183]
Dari Sa’id Sa’d bin Malik bin ra, bahwa Rasululloh SAW bersabda, “Dilarang segala yang berbahaya dan menimpakan bahaya.” (Hadits hasan diriwayatkan Ibnu Majah, Daruquthni, dan Malik dalam Al-Muwatha’)
Allah dan Rasulnya menghalalkan segala yang baik dan mengharamkan semua yang buruk:
“Nabi yang ummi yang (namanya) mereka dapati tertulis di dalam Taurat dan Injil yang ada di sisi mereka, yang menyuruh mereka mengerjakan yang ma’ruf dan melarang mereka dari mengerjakan yang mungkar dan menghalalkan bagi mereka segala yang baik dan mengharamkan bagi mereka segala yang buruk” [Al A’raaf:157]
Sering orang merokok di tempat umum sehingga mengganggu orang lain. Bau dan asap rokok mengganggu orang lain. Ini adalah dosa besar. Jangankan rokok yang haram, orang yang makan bawang putih yang halal karena baunya mengganggu dilarang masuk ke dalam masjid:
Ibnu Umar ra. berkata:
Sesungguhnya Rasulullah saw. dalam perang Khaibar pernah bersabda: Barang siapa makan buah ini (bawang putih), maka janganlah ia memasuki mesjid. (Shahih Muslim No.870)
Anas ra.: Bahwa Dia pernah ditanya tentang bawang putih. Anas menjawab: Sesungguhnya Rasulullah saw. pernah bersabda: Barang siapa yang makan pohon ini (bawang putih), maka janganlah ia dekat-dekat kami dan jangan ia ikut salat bersama kami. (Shahih Muslim No.872)
Jabir ra. berkata: Rasulullah saw. melarang makan bawang merah dan bawang bakung. Suatu saat kami butuh sekali sehingga kami memakannya. Beliau bersabda: Barang siapa yang makan pohon tidak sedap ini, janganlah ia mendekati mesjid kami. Sesungguhnya para malaikat akan merasa sakit (karena aromanya) seperti halnya manusia. (Shahih Muslim No.874)
Rokok haram karena merupakan pemborosan. Jika sebungkus rokok Rp 8.000, maka sebulan orang tersebut harus mengeluarkan Rp 240 ribu untuk hal yang justru merusak dirinya sendiri dan orang lain. Padahal uang tersebut bisa digunakan untuk menyekolahkan 2 orang anaknya. Allah melarang sifat boros yang merusak seperti itu:
”Dan berikanlah kepada keluarga-keluarga yang dekat akan haknya, kepada orang miskin dan orang yang dalam perjalanan dan janganlah kamu menghambur-hamburkan (hartamu) secara boros. Sesungguhnya pemboros-pemboros itu adalah saudara-saudara syaitan dan syaitan itu adalah sangat ingkar kepada Tuhannya.” [Al Israa’:26-27]
Merokok haram karena bukan hanya tidak berguna, tapi justru merusak:
Abu Hurairoh ra berkata: “Rasulullah SAW pernah bersabda: “Sebagian tanda dari baiknya keislaman seseorang ialah ia meninggalkan sesuatu yang tidak berguna baginya.” (Hadits hasan, diriwayatkan Tirmidzi dan lainnya)


Pimpinan Pusat Muhammadiyah melalui Majelis Tarjih dan Tajdid, Selasa kemarin, mengeluarkan fatwa merokok hukumnya haram. Keputusan tersebut diambil dalam halakah tentang Pengendalian Dampak Tembakau yang digelar di Yogyakarta, Minggu (7/3).
Dengan fatwa ini, fatwa yang diterbitkan tahun 2005 dan 2007, yang menyatakan merokok hukumnya mubah, dinyatakan tidak berlaku.
”Setelah menelaah manfaat dan mudarat rokok, Majelis Tarjih dan Tajdid Muhammadiyah berkesimpulan, merokok secara syariah Islam masuk dalam kategori haram,” kata Ketua Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah Yunahar Ilyas kepada pers, Selasa (9/3) di Jakarta.
Dijelaskan, ada sejumlah alasan mengapa PP Muhammadiyah mengharamkan merokok. Merokok termasuk kategori perbuatan melakukan khaba’is yang dilarang dalam Al Quran (QS 7:157). Perbuatan merokok mengandung unsur menjatuhkan diri ke dalam kebinasaan dan, bahkan, merupakan perbuatan bunuh diri secara perlahan sehingga bertentangan dengan Al Quran (QS 2:195 dan 4:29)
Ketua Majelis Tarjih dan Tajdid PP Muhammadiyah Syamsul Anwar menambahkan, perbuatan merokok membahayakan diri dan orang lain yang terkena paparan asap rokok sebab rokok adalah zat adiktif dan berbahaya sebagaimana telah disepakati oleh para ahli medis dan para akademisi. Karena itu, merokok bertentangan dengan prinsip syariah dalam hadis Nabi Muhammad SAW yang menyatakan, dilarang melakukan perbuatan yang membahayakan diri sendiri dan membahayakan orang lain.
”Rokok mengandung unsur racun. Karena itu, perbuatan merokok termasuk kategori melakukan sesuatu yang melemahkan dan membahayakan kesehatan bagi perokok dan orang sekitar yang terkena paparan asap rokok. Maka, pembelanjaan uang untuk rokok berarti melakukan perbuatan mubazir, seperti tertuang dalam Quran Surat 17:26-27,” kata Syamsul.
Hidup sehat
Dalam amar fatwa PP Muhammadiyah ini juga ditegaskan, wajib hukumnya mengupayakan pemeliharaan dan peningkatan derajat kesehatan masyarakat setinggi-tingginya dan menciptakan lingkungan yang kondusif bagi terwujudnya suatu kondisi hidup sehat yang merupakan hak setiap orang dan merupakan bagian dari tujuan syariah.
”Merokok bertentangan dengan unsur-unsur tujuan syariah, yaitu perlindungan agama, perlindungan jiwa/raga, perlindungan akal, perlindungan keluarga, dan perlindungan harta,” kata Syamsul.
Menurut Yunahar Ilyas, pelaksanaan fatwa haram merokok ini di lingkungan Muhammadiyah segera ditindaklanjuti dengan larangan merokok di seluruh jajaran organisasi, lembaga-lembaga amal usaha, seperti sekolah, universitas, rumah sakit, masjid, dan berbagai fasilitas Muhammadiyah di seluruh Indonesia.
Muhammadiyah, kata Yunahar, juga akan menindaklanjuti dengan mengajukan saran kepada pemerintah, dalam hal ini Presiden, para menteri terkait, dan DPR, agar segera meratifikasi Framework Convention on Tobacco Control (FCTC), termasuk penyusunan berbagai produk perundang-undangan lain yang terkait dengan pengendalian dampak tembakau.
Ketua Komisi Nasional Perlindungan Anak (PA) Seto Mulyadi menyambut baik keluarnya fatwa haram merokok dan perhatian besar lembaga keagamaan menghadapi semakin tingginya angka perokok di Indonesia. ”Komnas PA menyampaikan apresiasi kepada pengurus PP Muhammadiyah. Jutaan anak Indonesia berterima kasih karena diselamatkan dari asap rokok,” kata pria yang akrab disapa Kak Seto ini.
Menurut Seto, angka perokok anak terus mengalami peningkatan. Bahkan, sebuah survei menunjukkan, anak diindikasi menjadi perokok sejak usia 5 tahun. ”Ini sama saja namanya merusak generasi penerus. Maka, butuh perhatian kita semua,” ujarnya.(NAL)

source : http://cetak.kompas.com/read/xml/2010/03/10/02385421/muhammadiyah.merokok.haram

baca selengkapnya di http://kabarislam.wordpress.com

Cara Menginstall Font Arab di Windows 7

           Untuk menginstall font arab di windows 7 lebih mudah jika dibanding proses penginstalan font arab di windows xp. Jika di windows xp saat melakukan pengaturan di Regional and Language Setting diperlukan CD Installer Widows XP, maka di Windows 7 tidak dibutuhkan lagi CD Installer Windows 7, karena saat menginstal Windows 7 secara default font arab dan layout keyboard bahasa arab sudah ikut terinstall. Hanya saja perlu diaktifkan agar bisa berfungsi saat mengetik menggunakan software text editor seperti microsoft word. Sudah nggak sabar untuk menginstall Font Arab di Windows 7?? Berikut ini caranya :

  • Silahkan anda buka Control Panel dan pada bagian Clock, Language and Region pilih saja Change keyboards or other input methods
  • Pada window Region and Languge klik tabulasi Keyboards and Languages dan Pilih tombol Change keyboards
  • Maka Akan terbuka tampilan window Text Services and Input Languages
  • Klik saja tombol Add
  • Pada window Add Input Language, pilih salah satu layout bahasa arab yang akan digunakan, dalam contoh ini kami menggunakan Arabic (Saudi Arabia)


Catatan Penting:
Saat ditampilkan jendela di atas, silahkan anda klik preview untuk melihat layout keyboardnya, gunakan aplikasi Snagit atau Printscreen defaultnya windows untuk menyimpan gambar keyboard layout preview tersebut sebagai panduan mengetik menggunakan keyboard atau mungkin anda menulisnya secara manual ^_^

  • Setelah menyimpan screenshoot keyboard layout preview , pada window Add Input Language silahkan anda klik OK
  • Berikut ini tampilan pada window Text Services and Input Languages di bawah menunjukkan bahasa Arabic (Saudi Arabia) sudah berhasil ditambahkan ke system windows.
  • Klik saja OK
  • Selesailah sudah proses installasi font arab pada Windows 7 anda, sekarang jika anda ingin mengetik arab maka silahkan buka Microsoft Word atau software office yang lainnya kemudian pada taskbar pilih AR Arabic (Saudi Arabia)
  • Berikut ini ScreenShoot huruf arab yang berhasil diketik pada Microsoft Office 2010.


Semoga Bermanfaat,




source :  http://www.javacreativity.com